HomeContact
Product Manager
Become A Product Manager
Fauzan Diyantoro
Fauzan Diyantoro
October 07, 2024
4 min
Become A Product Manager

Apa itu Product Manager?

Pictureblog1.png

Sebuah role yang berdiri di tengah-tengah antara user experience,Technology,dan Business.

Aspek Dalam Product Management Pictureblog2.png

Product Manager mengutamakan user agar lebih memahami kebutuhan sekaligus berupaya memecahkan masalah yang dialami oleh user melalui sebuah solusi yang dapat berupa fitur. Hal yang diutamakan antara lain:

  • Kecepatan
  • Permintaan user
  • Melakukan perbaikan pada bug
  • Mengulang penggunaan data, seperti kembali menyebarkan survey ke customer
  • Memastikan user memahami penggunaan produk

1. Aspek User Product Manager mengutamakan user agar lebih memahami kebutuhan sekaligus berupaya memecahkan masalah yang dialami oleh user melalui sebuah solusi yang dapat berupa fitur. Hal yang diutamakan antara lain:

  • Kecepatan
  • Permintaan user
  • Melakukan perbaikan pada bug
  • Mengulang penggunaan data, seperti kembali menyebarkan survey ke customer
  • Memastikan user memahami penggunaan produk

2. Aspek Bisnis Seorang Product Manager yang memiliki kecenderungan pada bisnis biasanya akan mengutamakan hal-hal berikut ini:

  • Keuntungan
  • Fitur kompetitif agar bisa bersaing dengan kompetitor
  • Permintaan investor
  • Growth
  • Kesempatan untuk pengembangan bisnis

3. Aspek Teknologi Product Manager harus mempertimbangkan penggunaan teknologi dalam mengimplementasikan solusi yang akan diambil. Kamu harus berdiskusi dengan tim engineering untuk menemukan solusi terbaik untuk pengguna dan yang dapat diimplementasikan secara teknis. Beberapa kecenderungan dalam aspek ini adalah:

  • Memastikan bahwa benar-benar tidak ada error yang akan terjadi
  • Ekstensibilitas untuk produk di masa yang akan datang
  • Meminimalisasi pekerjaan yang tidak terlalu penting

1. Pengetahuan Dasar Product Management

Seorang PM harus mengerti konsep-konsep utama product management, Seperti product life cycle, product development process, dan product roadmap.

Product Life Cycle

Saat sebuah produk telah berhasil dibuat, produk tersebut memiliki siklus yang terdiri dari fase berikut:

  1. Introduction Setiap produk baru atau produk yang dikembangkan harus diperkenalkan ke pasar. Perkenalan adalah fase awal yang bertujuan membangun awareness pelanggan dan mengkomunikasikan berbagai manfaat sehingga orang tertarik untuk menggunakannya.

  2. Growth Ketika penjualan mulai meningkat dan produk sudah terbukti memiliki pasar, sebuah produk akan memasuki tahap growth. Fase ini merupakan tahap ketika perusahaan banyak berinvestasi dalam marketing atau pemasaran. Pictureblog3.png

  3. Maturity Pada fase ini, pertumbuhan pelanggan baru mulai berkurang, semakin banyak kompetitor, dan mengalami penurunan laba karena lebih banyak perusahaan yang membuat produk yang sama.

  4. Decline Pada akhirnya, produk akan mengalami penurunan. Penurunan tersebut dipicu oleh menyusutnya pasar dari produk itu, baik karena ada pengganti baru yang lebih maju, adanya pengurangan permintaan secara keseluruhan, atau bahkan karena sudah terlalu banyak pesaing yang melampaui popularitas produk kamu.

Product Development Process Pictureblog4.png

  1. Penciptaan Ide Tahap awal dari proses pengembangan produk dimulai dengan menghasilkan ide-ide produk baru. Ini adalah tahap inovasi produk, di mana Anda memunculkan konsep-konsep produk berdasarkan kebutuhan pelanggan, pengujian konsep, dan riset pasar.
  2. Penentuan ruang lingkup atau pengembangan konsep, dan berfokus pada penyempurnaan strategi produk.
  3. Pembuatan Prototipe Selama tahap pembuatan prototipe, tim Anda akan melakukan riset secara intensif dan mendokumentasikan produk dengan membuat rencana bisnis yang lebih terperinci dan membangun produk tersebut.
  4. Desain Awal Selama fase desain awal, para pemangku kepentingan proyek bekerja sama untuk menghasilkan mockup produk berdasarkan prototipe MVP. Desain tersebut harus dibuat dengan mempertimbangkan target audiens dan melengkapi fungsi-fungsi utama produk Anda.
  5. Untuk meluncurkan produk baru, Anda pertama-tama perlu memvalidasi dan mengujinya. Ini memastikan bahwa setiap bagian dari produk—mulai dari pengembangan hingga pemasaran—berfungsi dengan efektif sebelum dirilis ke publik.
  6. Pada tahap ini, Anda telah menyelesaikan desain dan menguji kualitas strategi pengembangan serta pemasaran Anda. Anda harus merasa yakin dengan iterasi terakhir Anda dan siap untuk memproduksi produk akhir Anda.

Product Roadmap

Pictureblog5.png

Product Roadmap adalah ringkasan visual yang menunjukkan visi dan arah produk seiring waktu. Product roadmap berfungsi sebagai alat komunikasi dan panduan strategis. Hal ini memberikan wawasan tentang mengapa dan apa yang sedang dibangun dalam suatu produk.  Product Roadmap memiliki beberapa tujuan utama sebagai berikut. )Berkomunikasi dengan pihak eksternal seperti pelanggan )Menyediakan dokumen panduan untuk melaksanakan strategi )Memfasilitasi diskusi tentang skenario dan perencanaan produk )Menjelaskan visi dan strategi produk *)Menyelaraskan pemahaman seluruh tim perusahaan tentang produk

2. Melakukan Riset Pasar

Pictureblog6.png

Memiliki pemahaman yang mendalam tentang produk dan pasar adalah kunci utama untuk meraih kesuksesan sebagai seorang Product Manager. Penting untuk secara teliti mempelajari produk yang akan kamu kelola. Kenalilah dengan baik kebutuhan pelanggan, persaingan di pasar, tren industri, dan inovasi terbaru yang ada dalam industri tersebut. Semakin mendalam pengetahuan tentang produk, maka semakin mampu kamu mengarahkan pengembangan produk.

3. Keterampilan Manajemen Proyek

Pictureblog7.png

Sebagai Product Manager,akan terlibat dalam mengelola proyek pengembangan produk. Dengan begitu perlu meningkatkan keterampilan manajemen proyek, seperti perencanaan, pengorganisasian, pengendalian, dan pelaporan proyek. Kenali metodologi pengembangan perangkat lunak seperti Agile atau Scrum yang banyak digunakan dalam pengembangan produk.

4. Keterampilan Komunikasi dan Koloborasi

Pictureblog8.png

Kemampuan komunikasi yang baik sangat penting sebagai Product Manager. Sebagai Product Manager dituntut untuk dapat berkomunikasi dengan tim teknis, tim pemasaran, pelanggan, dan pemangku kepentingan lainnya. Tingkatkan keterampilan presentasi, negosiasi, dan pemecahan masalah, serta pelajari cara bekerja secara efektif dalam tim untuk membangun hubungan yang baik dengan anggota tim.

5. Problem Solving

Pictureblog9.png

Skill dasar yang harus dimiliki seorang product manager adalah problem solving. PM dituntut untuk membuat sebuah produk yang bisa memecahkan masalah penggunanya bukan? Maka dari itu, skill ini wajib dimiliki oleh para calon product manager! Bukan hanya berlaku untuk membuat sebuah produk baru, skill ini jua dibutuhkan untuk memecahkan masalah secara internal dan menghasilkan solusi di setiap tantangannya. Untungnya, skill ini sangat mudah untuk dikembangkan, bahkan untuk program manager pemula sekalipun. Bagaimana caranya? Kamu bisa membayangkan, bagaimana caramu memecahkan masalah di dalam kehidupan sehari-hari. Definisikan masalah secara jelas, sehingga solusi dapat terbentuk dengan tepat. Selain itu, kamu juga bisa menumbuhkan skill ini dengan berempati pada pelanggan saat melakukan brainstorming ide-ide untuk produk baru.

6. Strategic Thinking

Pictureblog10.png

Kalkulasi dalam product management sangat dibutuhkan, tujuannya untuk menentukan skala prioritas yang tepat. Oleh karena itu, kemampuan menentukan prioritas harus dimiliki oleh seorang Product Manager. Kamu dituntut untuk bisa mengatasi masalah, melakukan identifikasi dan juga kalkulasi sehingga mampu menentukan keputusan strategis yang terbaik.

7. Kemampuan Mengambil Keputusan

Pictureblog11.png

Product Manager bekerja sama dengan tim dalam pengembangan produk, dan mereka pada umumnya yang mengambil keputusan dalam setiap proses pengembangan produk. Menguasai kemampuan mengambil keputusan akan membuat kamu mengambil keputusan dengan logis, didukung dengan data. Kamu juga akan bertanggung jawab atas keputusan tersebut ketika terjadi kesalahan.


Share


© 2024, All Rights Reserved.
Powered By

Quick Links

Advertise with usAbout UsContact Us

Social Media